VIDEO:PDIP Pecat Jokowi, Gibran, Bobby, Siti Zuhro: Tepat But Too Late

CNN Indonesia TV | CNN Indonesia
Rabu, 18 Des 2024 13:35 WIB
Jakarta, CNN Indonesia --

Pengamat politik sekaligus peneliti Badan Riset Dan Inovasi Nasional atau BRIN Siti Zuhro menilai pemecatan terhadap Joko Widodo, Gibran Rakabuming Raka, dan Bobby Nasution sebenarnya terlambat dilakukan oleh PDI Perjuangan.


Walau ragu akan bergabung dengan Gerindra, menurut Siti, Jokowi, dan Gibran tetap akan berlabuh ke salah satu partai politik sebab saat ini berstatus sebagai non kader.
Hal ini disampaikan Siti di Jakarta Selasa siang.


Siti mengungkap keputusan PDIP memecat Jokowi, Gibran, dan Bobby sudah tepat walau terlambat karena pertimbangan internal PDIP. Menurut Siti, tak mudah bagi Jokowi dan Gibran langsung bergabung dengan partai lain seperti golkar yang memiliki banyak faksi.


Siti menambahkan, kemungkinan bergabung dengan Gerindra pun masih diragukan selama Prabowo masih menjadi ketua umum.


VIDEO TERKAIT
Live
icon-chevron-right-white
VIDEO TERBARU
VIDEO TERPOPULER icon-chevron-right-red