Kluivert Siapkan Strategi Lawan Irak, Pastikan Romeny Masuk Line Up

CNN Indonesia
Sabtu, 11 Okt 2025 20:18 WIB
Pelatih Timnas Indonesia, Patrick Kluivert memastikan bahwa Ole Romeny akan masuk line up melawan Irak di Kualifikasi Piala Dunia 2026.
Ole Romeny dipastikan akan masuk line up di laga Indonesia vs Irak. (AFP/SAEED KHAN)
Jakarta, CNN Indonesia --

Pelatih Timnas Indonesia, Patrick Kluivert memastikan bahwa Ole Romeny akan masuk line up melawan Irak dalam laga lanjutan Grup B babak keempat Kualifikasi Piala Dunia 2026, Minggu (12/10) dini hari WIB.

Namun, Kluivert tidak memastikan apakah Romeny akan dimainkan sebagai starter atau masuk sebagai pemain pengganti.

"Di game yang akan datang Ole akan bermain dalam jumlah menit tertentu tetapi kami juga perlu melihat kesehatannya. Jadi, dia akan masuk line up, ya kami akan siapkan strategi untuk ini," ujar Kluivert dalam unggahan akun media sosial Timnas Indonesia, Sabtu (11/10).

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Kluivert juga turut menjelaskan situasi Romeny. Juru racik formasi asal Belanda itu mengungkapkan Romeny baru saja kembali dari cedera panjang.

Hal itu yang membuat pihak Timnas Indonesia sangat berhati-hati dalam memperlakukan striker Oxford United tersebut.

"Ole kembali dari cedera panjang, biasanya itu membutuhkan 19 pekan [pemulihan untuk benar-benar fit untuk bermain," kata Kluivert.

"Ole sekarang berada di pekan ke-13 jadi saya pikir tim medis melakukan pekerjaan dengan sangat baik dan juga motivasi Ole sangat fantastis."

Romeny menunjukkan impresif yang positif saat Timnas Indonesia takluk 2-3 dari Arab Saudi di laga perdana. Ia memiliki dua peluang gol dan pergerakannya membuat pertahanan Arab Saudi tidak nyaman.

[Gambas:Video CNN]

(jal/jal)
LAINNYA DI DETIKNETWORK
LIVE REPORT
TERPOPULER