Marquez Sengaja Ngebut demi Bisa Aura Farming di MotoGP Jerman

CNN Indonesia
Senin, 14 Jul 2025 11:14 WIB
Marc Marquez meraih kemenangan dominan di MotoGP Jerman 2025, mengalahkan Alex Marquez dan Francesco Bagnaia, sambil melakukan selebrasi Aura Farming.
Marc Marquez melakukan Aura Farming saat menang MotoGP Jerman 2025. (Arsip Ducati Corse)
Jakarta, CNN Indonesia --

Marc Marquez mengaku sengaja ngebut habis-habisan dan meraih kemenangan dominan di MotoGP Jerman 2025, Minggu (13/7), demi bisa melakukan selebrasi Aura Farming di Sirkuit Sachsenring.

Marquez meraih kemenangan di MotoGP Jerman 2025 dengan mengalahkan Alex Marquez dan Francesco Bagnaia. Pembalap Ducati itu unggul hingga 6,3 detik atas Alex saat melewati garis finis.

Dalam video yang diperlihatkan MotoGP melalui media sosial, terlihat Alex tidak suka dengan selebrasi Aura Farming yang dilakukan Marc.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Sepertinya Alex Marquez bukan penggemar selebrasi yang dilakukan Marc Marquez," tulis MotoGP sambil memperlihatkan video perbincangan Marc dan Alex sebelum naik podium.

Selebrasi Aura Farming sedang menjadi fenomena di dunia olahraga. Banyak atlet dari berbagai cabang olahraga melakukan selebrasi yang terinspirasi dari bocah Indonesia dalam perlombaan Pacu Jalur di Riau.

Sebelum naik ke podium, Marc Marquez mengaku sangat ingin melakukan selebrasi Aura Farming jika menang MotoGP Jerman 2025. Itu sebabnya Marc ngebut demi bisa mendapat keunggulan yang jauh dan bisa melakukan selebrasi Aura Farming.

"Semuanya [melakukan Aura Farming]," ucap Alex kepada Marc.

"Itu kenapa saya benar-benar menekan, agar bisa mendapatkan beberapa detik untuk bisa melakukannya [selebrasi Aura Farming]," respons Marc Marquez ke Alex.

"Dia jelas senang melakukan hal itu," jawab Alex.

Kemenangan di MotoGP Jerman 2025 membuat Marquez saat ini mengoleksi 344 poin di puncak klasemen MotoGP 2025. Pembalap Ducati itu unggul 83 poin atas Alex, yang finis posisi kedua di Sachsenring.

Posisi ketiga ditempati Francesco Bagnaia dengan 197. Bagnaia tertinggal sangat jauh dari Marc, yakni 147 poin.

[Gambas:Video CNN]

(har)
LAINNYA DI DETIKNETWORK
LIVE REPORT
TERPOPULER